Hasil Survey Pengguna Alumni (Customer Satisfaction Alumni User) S1 Pendidikan Kimia Tahun 2024


Grafik radar pada Gambar 1 yang membandingkan kompetensi yang diperlukan (diperlukan) dan kompetensi yang dikuasai (dikuasai) oleh alumni dalam berbagai bidang. Terdapat tujuh kompetensi yang diukur: etika, keahlian berdasarkan bidang ilmu, bahasa Inggris, penggunaan teknologi informasi, komunikasi, kerjasama tim, dan pengembangan. Kompetensi yang diperlukan diwakili oleh garis merah, sedangkan kompetensi yang dikuasai diwakili oleh garis hijau. Sebagian besar kompetensi menunjukkan hasil yang hampir sama antara yang diperlukan dan dikuasai, namun ada beberapa perbedaan kecil di beberapa area. Kompetensi Penggunaan Teknologi Informasi, pengembangan, bahasa Inggris, dan kerjasama Tim memiliki kesenjangan yang relatif kecil antara yang diperlukan dan dikuasai, menunjukkan bahwa alumni cukup menguasai kompetensi ini sesuai dengan kebutuhan. Namun, kompetensi yang menunjukkan perbedaan paling jauh antara yang diperlukan dan dikuasai adalah komunikasi, etika dan keahlian. Pada kompetensi ini, tingkat yang diperlukan jauh lebih tinggi dibandingkan dengan tingkat yang dikuasai oleh alumni, mengindikasikan bahwa alumni perlu meningkatkan kemampuan mereka dalam hal ini untuk memenuhi tuntutan lapangan dalam hal ini didominasi sekolah atau industri yang ada. 


Hasil survey secara detail bisa dilihat di https://statik.unesa.ac.id/profileunesa_konten_statik/uploads/s1pkimia/file/def3c922-f77a-4725-a42b-f1c2530b270d.pdf


Gambar 1. Kompetensi Alumni




Gambar 2. Customer Satisfaction Alumni User




Gambar 3. Percentage Distribution of First Job of Graduates


Diagram pada Gambar 3 memperlihatkan distribusi masa tunggu alumni sebelum berhasil mendapatkan pekerjaan. Mayoritas alumni (31.48%) berhasil mendapatkan pekerjaan dalam waktu 0 bulan, yang berarti mereka langsung bekerja setelah lulus. Sebanyak 24.07% alumni mendapatkan pekerjaan dalam waktu 1 bulan, sedangkan 7.41% alumni menunggu selama 2 bulan sebelum mendapatkan pekerjaan. Waktu tunggu lainnya bervariasi, dengan persentase alumni yang menunggu 3 bulan sebesar 9.26%, 5 bulan dan 6 bulan sebesar 5.56%. Masa tunggu yang lebih lama, yaitu periode 4 bulan serta 7 hingga 12 bulan, masing masing dialami oleh persentase alumni yang lebih kecil. Data ini menunjukkan bahwa sebagian besar alumni berhasil mendapatkan pekerjaan dengan cepat, dalam waktu kurang dari 1 bulan hingga 1 bulan setelah lulus



Diagram batang horizontal berikut menggambarkan distribusi alumni yang bekerja di berbagai jenis lembaga. Persentase terbesar alumni bekerja di lembaga lainnya, yaitu sebesar 38.89%, menunjukkan bahwa sektor ini menjadi pilihan utama bagi alumni. Sebagian alumni juga bekerja di perusahaan swasta dengan persentase 29.63%, dan 11.11% alumni bekerja wiraswasta atau menjalankan usaha mandiri. Sementara 9.26% alumni bekerja di instansi pemerintah dan institusi/organisasi mutilateral. Sisanya sebanyak 1.85%, bekerja di BUMN. Data ini menunjukkan variasi dalam pilihan karir alumni, dengan dominasi pada lembaga lainnya dan sektor swasta serta berbagai pilihan lain yang mencerminkan keberagaman lapangan pekerjaan yang ditempuh.

Gambar 4. Percentage of Graduate Profile