Berprestasi dalam Ajang PIMNAS, Mahasiswa Jurusan Kimia Unesa olah Sampah Plastik menjadi Sumber Energi Listrik
Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) tahun 2020diikuti secara antusias oleh mahasiswa di penjuru Indonesia. Hal ini membuktikan bahwa pada era new normal akibat pandemi covid-19 tidak menyurutkan minat mahasiswa untuk berprestasi di ajang PKM 5 bidang dan AI/GT/GFK. Segenap sivitas akademik dan non akademik jurusan kimia turut bangga atas prestasi tim PKM GFK yang diketuai oleh mahasiswa prodi pendidikan kimia FMIPA Unesa telah berhasil didanai dengan rincian sebagai berikut:
Tim PKM GFK | Judul PKM GFK | Dosen Pembimbing |
Ketua: Ayu Indahyana (17030194087) S1-Pendidikan Kimia |
Mengatasi Sampah Plastik di Pesisir Pantai Kenjeran Surabaya dengan Marine Debris Trash Exchanger untuk Mewujudkan SDG’s 2030 |
Kusumawati Dwiningsih, S.Pd.,M.Pd. |
Anggota 1 : Rizky Amallia Prastika (17030194019) S1-Pendidikan Kimia | ||
Anggota 2 : Favian Daffa Gusma (19041184005) S1-Ilmu Komunikasi |
Gagasan PKM GFK bermula dari fakta yang termati di Pantai Kenjeran Surabaya sebagai obyek wisata bahari unggulan Kota Surabaya, tidak dapat dihindari adanya limbah plastik wisatawan. Inovasi pemecahan masalah tersebut yaitu merancang sebuah alat yang diberi nama “Anjungan Tunai Sampah Pantai”, alat ini berupa mesin modern yang dapat menukar sampah plastik menjadi uang. Pengambilan uang dari alat tersebut dapat secara tunai maupun dalam bentuk uang elektronik. Uang elektronik akan disimpan dalam kartu RFID yang dapat terhubung secara otomatis pada akun pengguna aplikasi adroid dan website resmi alat ini, sehingga pengguna dapat menggunakannya untuk keperluan sehari-hari. Hasil pengumpulan sampah plastik kemudian disalurkan ke rumah kompos yang ada di Surabaya, di bawah naungan PT. Sumber Organik sampah plastik tersebut akan dijadikan PLTSa (Pembangkit Listrik Tenaga Sampah) menggunakan alat Gasifikasi. Output gagasan PKM GFK dituangkan dalam video berikut:
Pendanaan PKM diberikan kepada 191 tim mahasiswa di seluruh Indonesia, kemudian dilakukan seleksi tahap 2 yaitu seleksi lanjutan dari proposal yang telah terdanai pada tahap 1. Sebanyak 40 tim PKM yang lolos ke Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS), dengan rincian 2 tim PKM GFK berasal dari mahasiswa FMIPA dan FBS Unesa. Tim PKM GFK Ayu Indahyana dariFMIPA lolos seleksi dan melaju ke tahap PIMNAS. Ketercapaian prestasi tersebut atas dukungan dosen pembimbing Ibu Kusumawati Dwiningsih, S.Pd., M.Pd.dan Tim Pengembang PKM Jurusan Kimia yang diketuai oleh Ibu Dian Novita, S.T., M.Pd. Persiapan menghadapi PIMNAS tersebut dilakukan melalui presentasi dan diberi masukan oleh Bapak/Ibu dosen:
![](https://statik.unesa.ac.id/profileunesa_konten_statik/uploads/s1pkimia/file/de892fc4-a7a6-44f5-8e2c-9a0205c74986.png)
Selamatberjuang untuk tim PKM GFK Ayu Indahyana pada ajang PIMNAS ke-33 pada tanggal 25-28 November 2020, sebagai buktibahwa Universitas Negeri Surabaya satu langkah di depan dan Jurusan Kimia semakinjaya:
![](https://statik.unesa.ac.id/profileunesa_konten_statik/uploads/s1pkimia/file/7a42258a-932d-4996-9e33-432ea1aff49e.jpeg)